DARI DALAM MA’HAD

Mari sedikit melihat suasana Ma’had Darul Wahyain dari dalam. Ma’had Aly Darul Wahyain dibangun di dukuh Ngrandu, Desa Sumberagung, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Tepatnya di atas sebuah kawasan bukit yang konon dulu dikenal masyarakat setempat sebagai “kawasan angker”. Di situ tumbuh Pohon Bulu besar yang dulu sering dijadikan tempat ritual dan pemujaan yang kental dengan kesyirikan. Warga setempat juga jarang yang melalui kawasan tersebut di malam hari.
Setelah dibeli oleh Yayasan Al-Muslimun, kawasan itu kini telah berubah menjadi pesantren, dengan kegiatan thalabul ‘ilmi, dari pagi hingga malam. Setelah sholat Subuh, kegiatan diawali dengan pengajaran tahsin Al-Quran, dilanjutkan dengan tahfizhul Quran. Kajian kitab Hilyatu Thalibil ‘Ilmi dan materi kurikulum dimulai pada pukul 08.00. wib. Sementara, bakda maghrib, Ustadz Rosyid Ridlo menyampaikan kajian kitab Riyadhus Shalihin yang dihadiri oleh warga kampung yang berjamaah di masjid. Berikut ini, gambar-gambar yang bisa Anda saksikan dari dalam Ma’had Darul Wahyain. Dalam kesederhanaan, Anda bisa merasakan nuansa keteduhan dari dalam.

Pintu Masuk DW

Papan nama di depan pintu masuk Ma'had Darul Wahyain. Dari tepi jalan terlihat sebagian bangunan masjid.

Jalan Menuju Halaman Masjid

Jalan menuju halaman masjid. Untuk kenyamanan para tamu, pengurus akan memasang paving. Anda ingin berpartisipasi? Hubungi kami, semoga Allah memberkati partisipasi Anda dan mencatatnya sebagai amal shalih.

Tempat Tingggal Musyrif dan Pengasuh

Bagian depan adalah tempat tinggal musrif, Ustadz Anwar Nugroho. Di sebelahnya terlihat pula tempat tinggal pengasuh Ma'had.

Tempat tinggal pengasuh

Inilah rumah sederhana tempat tinggal pengasuh Ma'had Aly, Ustadz Rosyid Ridlo Ba'asyir, Lc.

Kantor Darul Wahyain

Kantor Mah'had Aly Darul Wahyain. Sementara juga berfungsi sebagai ruang tamu dan perpustakaan. Insya Allah, bangunan kantor, ruang tamu, dan perpustakaan yang terpisah akan dibangun kemudian. Anda ingin berpartisipasi? Silakan hubungi kami, semoga Allah memberkati partisipasi Anda dan mencatatnya sebagai amal shalih.

Masjid Darul Wahyain

Masjid Darul Wahyain. Di rumah Allah ini setiap hari ayat-ayat Al-Quran dipelajari dan diajarkan, juga kitab-kitab karya para ulama yang dipilih sebagai kurikulum Ma'had Aly Darul Wahyain.

Asrama Putri

Asrama santriwati tampak dari depan. Terdiri dari asrama, halaman depan, ruang kosong dan kolam di belakang, jemuran, dan 20 kamar mandi di luar dan halaman kamar mandi. Sementara dibatasi dengan pagar seng. Bangunan ini nantinya digunakan untuk asrama santriwan, jika bangunan asrama putri selesai dibangun tersendiri. Mohon doa dan dukungan.

Asrama Putri Juga

Asrama putri dari sudut pandang lain

Belakang Asrana Putri

Bagian belakang asrama putri

Deretan kamar mandi untuk santriwati. Di depan halaman terbuka, jemuran, dan tempat cuci.

Kolam di Asrama Putri

Kolam ikan.

Persawahan Sekitar DW

Persawahan di sekitar Ma'had Darul Wahyain. Semoga di sini bibit-bibit ilmu syar'i dan keimanan tumbuh subur di hati para santriwan, santriwati dan seluruh penduduk kawasan. Sesubur tanaman yang ditanam oleh para petani.

Asrama Santriwan, Sawah, Rumah Penduduk, Gunung Lawu

Asrama santriwan, di antara persawahan dan rumah penduduk dukuh Ngrandu, dengan latar belakang Gunung Lawu. Gunung Lawu yang besar dan kokoh ini pun tidak sanggup memikul amanah yang dibebankan kepada manusia.

Tanah Asrama Santriwati

Di atas tanah ini insya Allah akan dibangun asrama santriwati. Tampak batu besar sedang dipecah oleh seorang pemecah batu.

Tahsin Al-Quran Pagi

Bakda Shubuh, Ustadz Rosyid Ridlo, Lc. mengajarkan tahsin Al-Quran di masjid Ma'had Darul Wahyain, diikuti oleh para santri dan jamaah masjid.

8 Komentar

  1. alkhamdulillah akhirnya atas ijin Alloh…
    ada lagi Ma’had yang menjadi tempat dakwah dan mencari ilmu demi menambah iman dan pemahaman tentang Islam…mencetak generasi penerus islam yang kuat..
    Barokallohu fik..

    • Wa iyyakum Akh. Semoga kita bisa menjaga amanah ini dan mencatatnya dalam catatan amal shalih kita.

  2. ad’u lakum khoiro,

    salam buat temen2,,, yang sabar ya, tambah sregep sinaune, tambah akeh ibadahe, tambah tambah akeh do’ane,,,,

    juga salam buat ustadz rosyid,, mohon do’a dan bimbingannya

    semoga darul wahyain bisa melahirkan da’i yang handal, dan menjadi inspirasi asatidz yang laen…

    • Mas Rafiq, buat web untuk Mahad dunk.. Kasih tuh Mahad masih numpang di WP.. Biar lebih dikenal ummat.. Insya Allah akan banyak yg dukung dan nyumbang..

      *Tim Warta Islam
      http://wartaislam.co.cc

      • Insya Allah, website sedang kami siapkan

      • hehehe, udah disiapin kok sama ustadz2nya..
        ane kan cuma pengunjung dsini… 🙂

  3. assalamualaikum
    ane pengen mendalamiimu syar’i tapi yg menjadi kendala adalah ane ga punya ijazah formal apa bisa ane mendaftar ustadz..??

    • Wassalamu ‘alaikum. Insya Allah bisa, jika lulus seleksi : Bahasa Arab, hafalan Al-Quran, dan wawasan keislaman, dan kesungguhan


Comments RSS TrackBack Identifier URI

Tinggalkan Balasan ke darulwahyain Batalkan balasan

  • Arsip

  • Komentar Terbaru